Anda Berkunjung Kesini Pake Browser Apa?

Loading

Terus terang, akhir-akhir ini semangat menulis saya sedang menurun. Terkadang terlintas ada ide di kepala, tapi muncul pada saat yang kurang tepat, misalnya saat naik motor, atau saat “nongkrong” di (maaf) toilet. Jadi ide cerita yang mesti tertuangkan malah tertunda dan akhirnya berlalu tanpa sempat tercatat sama sekali.

Tapi tak apalah, yang penting sekarang saya cuma ingin berdiksusi dengan Anda tentang hal di luar kesehatan, tetapi seputar kebiasaan Anda jika menjelajah ke dunia internet. Bukan suatu permasalahan sebenarnya, tetapi ide ini muncul ketika saya iseng membuka mesin analisisnya Om Google, dimana bisa terlihat berbagai kebiasaan orang menggunakan apa dalam menjelajah dunia maya. Jika ini ada hubungannya dengan dunia kesehatan, silahkan hubungkan saja…hehehe…

Begini, saya membaca browser statistik bahwa kunjungan teman-teman ke blog ini didominasi oleh Mozilla Firefox dengan angka 65,14 persen. Selanjutnya diikuti oleh penggunaan Opera Mini sebesar 20,02 persen, yang berarti kunjungan kedua terbesar berasal dari handphone atau mobile.

Seperti tampak pada gambar, tiga browser berikutnya memiliki prosentase paling kecil, secara berurutan yaitu Chrome, Internet Explorer, dan Opera. Ada juga yang ternyata menggunakan Safari dan Blackberry. Sangat menarik memang, tapi akan lebih menarik lagi jika kita berdiskusi disini, browser apa yang sering Anda gunakan untuk menjelajah internet terutama jika berkunjung ke blog ini? Mengapa Anda memilih menggunakan browser tersebut?

Silahkan Anda tuliskan ide Anda di komentar di bawah… Komentar Anda sangat bermanfaat untuk menambah wawasan bagi kawan-kawan yang lain, ayo siapa duluan?!

3 thoughts on “Anda Berkunjung Kesini Pake Browser Apa?

  1. Kl saya sejak kenal firefox udah gk pindah kelain hati lagi. IE hanya berfungsi untuk mendownload FF setelah itu abaikan haha. yg saya suka dari FF? ya tentu saja akses cepat dan PLUGIN nya yg buanyak dan keren2, membantu bgt untuk kerja 🙂
    .-= ::> Read tipis´s last blog … SandBox = Sabar =-.

    pada Rabu, 31 Maret 2010 00:55:04

    Tapi bukannya makin banyak plugin, makin berat loadnya mas? Tapi trims berat udah sempat mampir 🙂

  2. karena peringkat 2 adalah operamini, apakah blog ini udah ada versi mobile nya dok?? kan pengunjung lewat HP bisa lebih senang karena irit pulsa seandainya blog ini sudah ada versi mobilenya 😀

    pada Selasa, 6 April 2010 16:36:29

    Boleh tau ga mas, gimana cara bikinnya? kalo plugin sih, saya sudah suntikkan plugin WP-Touch. Awalnya saya tes di HP Nokia E51, tampilannya sangat sederhana tapi elegan. Sekarang kok malah tampil normal. Boleh minta masukan mas?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

CommentLuv badge

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to TOP